Konsepnews.com – Hari Pendidikan Nasional, atau yang disingkat Hardiknas, diperingati setiap tanggal 2 Mei, untuk mengingatkan bahwa pendidikan sangat penting bagi setiap warga negara Indonesia.
Itu pula yang disadari oleh penyanyi, model dan presenter Lara. Bagi pelantun tembang “Call Me” ini, pendidikan sangatlah penting. Tak heran, meski berprofesi dan berkarier di dunia hiburan, ia juga menempuh studi di bangku kuliah.
Saat ini, Lara sedang menempuh studi semester akhir di Universitas Paramadina, jurusan Komunikasi.
“Pendidikan sangat penting ya. Apalagi buat aku, meski aku berkarier sebagai penyanyi. Dari dulu orangtua aku selalu berpesan untuk tetap mengutamakan pendidikan. Sekarang aku udah semester akhir, ini kan bisa jadi modal utama buat kita, modal pendidikan tinggi itu penting buat aku,” kata Lara, baru-baru ini, di Jakarta.
Meski berkarier di dunia entertain, Lara sudah sejak dulu ingin menempuh pendidikan yang tinggi. “Aku ambil jurusan Komunikasi. Masih ada hubungannya dengan karier aku sekarang. Kebanyakan orang kan kalau udah bergelut sebagai penyanyi, merasa nggak penting lagi pendidikan. Tapi kalau aku tetap mengutamakan pendidikan. Ini bekal soalnya,” ujarnya.
Lara saat ini memang mengakui, ia tengah fokus dengan studinya yang kini telah memasuki semester akhir, sembari fokus juga dengan kariernya, yang belum lama ini sukses merilis single berjudul “Pulang Dong Sayang”.
Saat disinggung soal kualitas pendidikan di Indonesia, Lara menilai bahwa pendidikan di Indonesia sudah mulai berkembang baik. Semua jurusan dan bidang pendidikan telah tersedia.
Namun Lara berharap ke depannya pemerintah lebih meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. “Pendidikan harusnya lebih maju lagi ya, dan berkembang lebih baik lagi ke depannya. Semua orang harusnya bisa mendapatkan pendidikan yang layak,” tukas Lara. ic