Konsepnews.com – Kasus harian Covid-19 mencatatkan rekor baru pada hari ini, Rabu (8/7/2020), lantaran juru bicara Satgas Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto menyatakan ada 1.853 kasus baru selama 24 jam ini, sehingga akumulasinya menjadi 68.079. Alhasil kasus baru hari ini memecahkan rekor terbanyak harian sebelumnya yang terjadi pada Kamis, 2 Juli 2020 yakni 1.624. Hal tersebut diungkapkan Achmad Yurianto, di Graha BNPB, Jakarta, Rabu (8/7/2020).
“Jumlah spesimen yang diperiksa hari ini sebanyak 22.183 sehingga total spesimen yang diperiksa 968.237. Dari jumlah yang diperiksa tersebut tambahan kasus positif terkonfirmasi 1.853 orang sehingga total kasus 68.079,” ungkap Achmad Yurianto.
Ditambahkannya, jumlah rekor hari ini didapat dari pemeriksaan 22.183 spesimen. Sebagian besar kasus merupakan pasien yang minim gejala atau sering disebut juga orang tanpa gejala (OTG)
“Penambahan kasus yang cukup banyak, 1.853, ini tidak serta-merta meningkatkan secara signifikan jumlah pasien yang dirawat di rumah sakit. Karena sebagian besar kasus yang kita dapatkan ini adalah orang-orang yang dengan gejala minimal atau sangat sedikit sehingga tidak merasakan sakit,” lanjutnya.
Sementara itu, untuk kasus sembuh yang tercatat hari ini juga cukup signifikan dibanding dengan hari kemarin.
“Dalam 24 jam ini, ada 800 orang yang dinyatakan sembuh sehingga total pasien sembuh sampai hari ini berjumlah 31.585 orang. Dan
untuk pasien meninggal ada penambahan sebanyak 50 orang sehingga menjadi 3.359. Adapun orang dalam pemantauan (ODP) ada 38.498. dan pasien dalam pemantauan (PDP) sebanyak 13.636. Sudah ada 456 kabupaten/kota dari 34 provinsi yang terdampak,” tandasnya. (fk)