Mengaku Indigo, Barbie Kumalasari Buka Jasa Penerawangan

by

Konsepnew.com – Artis Barbie Kumalasari kembali mendapatkan sorotan dari nitizen lantaran mengaku sebagai seorang anak Indigo.

Tidak hanya mengaku menjadi anak indigo. Barbie pun berniat membuka job untuk menerawang kehidupan seseorang.

Barbie bahkan berani menjamin bahwa kelak terawangannya tidak akan meleset jauh dari kejadian yang akan terjadi.

“Hai gaes, buat kalian yang punya masalah pekerjaan, kehidupan, karir, percintaan, atau apapun. Gue sekarang adalah anak indigo,” ujar Barbie dalam video terbarunya di Instagram.

“Sebagai anak indigo pastinya penerawangan gue semestinya kan memberikan hasil yang Insya Allah tidak akan mengecewakan. Semoga bermanfaat buat kalian dan hubungi gue aja kalau kalian membutuhkan,” kata Barbie.

Dalam video berdurasi singkat di instagram tersebut, tindakan yang dilakukan mantan istri Galih Ginanjar itu pun menuai cibiran, dan juga mengundang rasa penasaran.

Banyak publik menilai bahwa Barbie Kumalasari hanya sedang menaikan pamor atau mengada-ngada belaka.

Sebab Indigo merupakan karunia langka yang didapatkan sejak masih kecil dan tidak bisa mendadak dimiliki oleh setiap orang.

Akibat pernyataannya kolom komentar instagram Barbie Kumalasari mendadak heboh dan ramai, banyak nitizen berkumpul dan menanggapi tingkah laku artis senior tersebut. mln

No More Posts Available.

No more pages to load.