Konsepnews.com, Jakarta – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fdail Imran bersama dengan Pangdam Jaya Manjen TNI Dudung Abdurrachman turun langsung meninjau pelaksanaan Kampung Tangguh Jaya di Penggilingan Cakung, Jakarta Timur dan Kampung Tangguh Jaya di Mangga Besar Selatan, Sawah Besar Jakarta Pusat, Kamis (24/12/2020).
Irjen Fadil Imran bersama Mayjen Dudung Abdurachman ingin memastikan pelaksanaan Kampung Tangguh Jaya di wilayah tersebut berlangsung baik dan tepat.
Terutama dari Anggota yang bertugas sampai dengan masyarakat yang ikut dilibatkan dalam menekan penyebaran Covid-19 ini.
“Kita pantau terus pelaksanaannya. Baik Anggota dan warga sekitar ikut terlibat bersama-sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Jakarta. Minimal dari wilayahnya masing-masing dulu, dan selanjutnya ke wilayah lain. Kita semua harus peduli dan bekerjasama menekan penyebaran Covid-19 ini,” tegas Irjen Fadil Imran.
“Saya lihat pelaksanaannya sudah berjalan baik dan benar. Kita berharap dan berdoa bersama, semoga angka penyebaran Covid-19 di Jakarta terus menurun dan Jakarta bisa keluar dari zona merah,” sambung Fadil Imran.
Dalam kesempatan itu, Kapaolda Metro dan Pangdam Jaya juga memberikan bantuan sosial dalam bentuk sembako yang berisikan beras, minyak goreng dan biskuit. Termasuk memberikan alat bantuan kesehatan seperti masker, probiotik, Alat Rapid Tes dan Obat Lian Hua untuk meningkatkan imunitas tubuh agar terhindar dari Covid-19.
“Pemberian bantuan di Kampung Tangguh ini bertujuan agar masyarakat tetap sehat dan terjaga kondisi tubuhnya. Kita semua ingin Jakarta secepatnya sehat dan kita bisa beraktifitas normal kembali, tanpa ada ketakutan akibat virus ini,” tandas Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurrachman. yz