Hal serupa juga disampaikan Danpos Kalipay Sertu Meryantoni bahwa, kita ketahui bersama bahwa kegiatan belajar dirumah merupakan bentuk upaya Kemendikbud membantu terselenggaranya pendidikan bagi semua kalangan masyarakat di masa darurat Covid-19.
Anak-anak sekolah di sekitar Pos Kalipay belajar dirumah, harapan kita dengan bimbingan belajar ini dapat membantu serta menjadi guru bagi mereka.
“Pelaksanaan bimbingan tersebut dilaksanakan 2 kali dalam seminggu, dengan perlahan anak anak tersebut bisa membaca dan mengenal angka,” jelasnya.
“Semoga dengan adanya bimbingan belajar ini anak-anak tetap bisa terus berprestasi ditengah situasi pandemi covid-19, demi meraih cita-cita yang diimpikannya,” harap Danpos. yz