Konsepnews.com, Jakarta – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo meminta pegawai Kementerian PANRB untuk menjaga integritas. Ia mengingatkan para pegawai untuk berhati-hati terhadap area rawan korupsi.
“Jaga integritas diri dan instansi. Jangan sampai terjerumus pada tindak KKN,” ujarnya dalam Rapat Koordinasi Internal Kementerian PANRB yang digelar di Jakarta, Senin (8/3/21).
Selain itu, ia juga mendorong para pegawai Kementerian PANRB untuk terus bekerja produktif di tengah pandemi. Ia menginginkan program dan target Kementerian PANRB dipahami secara menyeluruh.
“Jangan sampai situasi pandemi membuat target dan program Kementerian PANRB terganggu,” tegasnya.
Di samping itu, Menteri Tjahjo terus menekankan pegawai untuk disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan.
Menurutnya, kesehatan diri pegawai adalah hal penting untuk bisa mencapai target kinerja dalam situasi pandemi.
“Kuncinya ketegasan. Yang penting jaga diri, keluarga, dan lingkungan,” katanya.
Dalam rapat yang dihadiri oleh seluruh pejabat dan pegawai Kementerian PANRB tersebut, Menteri Tjahjo juga membahas beberapa hal terkait kemajuan program dan target kinerja di lingkungan Kementerian PANRB.
Salah satunya adalah Menteri Tjahjo mendorong untuk melakukan percepatan satu data. Beberapa upaya diantaranya dengan melakukan pengintegrasian data internal dan eksternal, meningkatkan jenis dan kualitas data, serta berkoordinasi dengan unit kerja sebagai produsen data.
Selanjutnya, Menteri Tjahjo juga menekankan untuk memaksimalkan penggunaan berbagai aplikasi yang mendukung kinerja Kementerian PANRB.
“Optimalisasikan berbagai aplikasi, baik itu aplikasi e-office, Salam, dan aplikasi lainnya yang juga digunakan oleh kementerian/lembaga atau pemerintah daerah,” ujarnya.
Dalam mendukung program vaksinasi yang dilakukan pemerintah untuk memutus Covid-19, Kementerian PANRB juga turut melakukan vaksinasi bagi seluruh pegawainya pada Rabu (10/3) mendatang. Menteri Tjahjo menekankan agar para pegawai tidak takut melakukan vaksin.
Rapat koordinasi tersebut dihadiri secara fisik oleh para Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Madya dan Pratama Kementerian PANRB, serta diikuti secara virtual oleh para pegawai Kementerian PANRB. yz