KRI Nanggala 402 Hilang Kontak, Panglima TNI: Baru Diberi Izin Menyelam Langsung Hilang Kontak

by

Konsepnews.com, Jakarta – Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto membenarkan salah satu armada kapal selam TNI AL telah hilang kontak di perairan Bali, baru-baru ini.

Menurut Panglima TNI, kapal selam KRI Nanggala 402 diperkirakan hilang di perairan sekitar 60 mil atau sekitar 95 kilometer, dari utara Pulau Bali.

“Kapal selam itu baru izin menyelam, setelah diberi clearance, langsung hilang kontak,” ujar Hadi, Rabu (21/4/2021).

Panglima TNI mengatakan, TNI AL sedang melakukan penyelidikan atas hilangnya KRI Nanggala 402 dengan mengerahkan sejumlah kapak di lokasi tempat hilangnya kapal selam tersebut.

“Saat ini TNI AL tengah mengerahkan sejumlah kapal perang menuju ke tempat kejadian. Kita berharap kapal selam itu berhasil ditemukan,” pungkas Panglima TNI.

Sebagaimana diketahui, TNI AL saat ini memiliki lima armada kapal selam. Tiga di antaranya baru, buatan Daewoo Shipbuilding & Marine Engineering Co. Ltd (DSME), Korea Selatan, yaitu KRI Nagapasa 403, Ardadedali 404, Alugoro 405.

Sementara dua unit kapal selam lainnya adalah buatan Jerman yang sudah berusia tua. Selain Nanggala yang hilang kontak, satu kapal selam lainnya bernama Cakra 401. yz

No More Posts Available.

No more pages to load.