Sultan Harsha dan Ratu Tasha Kembali Rilis Lagu Anak Terbaru

by

Konsepnews.com, Jakarta – Dua penyanyi cilik kakak beradik, Sultan Harsha dan juga Ratu Tasha kembali mengeluarkan lagu terbaruunya. Kali ini, berjudul Sultan Harsha merilis single berjudul “Covid 19”, sementara sang kakak Ratu Tasha merilis lagu berjudul “Sahabat Penaku”, kedua lagu tersebut adalah karya musisi Dommy Allen.

Kedua penyanyi cilik ini adalah cucu dari penyanyi Harry Kutai atau Pangeran Harry. Sebelumnya, Sultan Harsha telah sukses dengan lagu perdananya berjudul “Sayang Mama Papa”. Sementara lagu perdana Ratu Tasha berjudul “Kasih Mama”.

Kedua single tersebut adalah produksi HK Production yang bekerjasama dengan PT Pesona Aneka Musik Indonesia (SONASIKA) selaku distribusi digital. Harry Kutai atau Pangeran Harry langsung memproduseri kedua cucunya itu.

Sultan Harsha

Kedua cucu Harry Kutai ini di samping memiliki bakat menyanyi, juga berprestasi di bidang lainnya. Sultan Harsha misalnya, memiliki prestasi lain di bidang seni beladiri, khususnya Taekwondo. Penyanyi cilik kelahiran Malang, 11 Juni 2012 ini pernah peraih medali perunggu dan Emas dalam Taekwondo Open Turnamen Piala Walikota Samarinda.

Sementara itu, Ratu Tasha mengaku sangat mengidolakan mantan penyanyi cilik Sherina Munaf dan berharap bisa meraih sukses seperti putri dari Triawan Munaf tersebut. Ratu Tasha lahir di Surabaya, pada 1 September 2010.

“Aku memang suka dengan kak Sherina Munaf. Aku suka lagu anak-anaknya, juga saat Kak Sherina remaja dan dewasa,” ujar Ratu Tasha.

Ratu Tasha

Sang kakek Harry Kutai pun senang bisa mewujudkan bakat kedua cucunya tersebut. “Semoga ke depannya kedua cucunda ini terus berprestasi baik di bidang seni, pendidikan, dan olahraga,” harap Pangeran Harry. yz

No More Posts Available.

No more pages to load.