Konsepnews.com, Jakarta – Dalam rangka membangun sinergitas dan merekatkan rasa kebersamaan dan kekompakan dalam membangun Provinsi Nusa Tenggara Barat, Korem 162/WB menggelar silaturrahmi dan rapat koordinasi dengan aparat Pemerintah Daerah Provinsi NTB dengan mengusung temah “Sinergitas Aparat Pemerintah Membangun Imunitas Bangsa Untuk NKRI” di Gedung Soedirman Makorem 162/WB jalan Dr. Soejono Lingkar Selatan Kota Mataram, Kamis (8/7/2021).
Dalam keterangan tertulis Penerangan Korem 162/WB, Jumat (9/7/2021), acara yang digelar sederhana dengan mengedepakan protokol Kesehatan Covid-19 tersebut dibuka oleh Danrem 162/WB Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos. S.H. M.Han., dihadiri Kasrem 162/WB Kolonel Arm I Made Kariawan, Asisten 1 Setda Prov. NTB Dra. Hj. Baiq Eva Nurcahya Ningsih M.Si., Karo Ops Polda NTB Kombes Pol Imam Tobrony, S.I.K. MH., para Kasi Kasrem, Dandim sepulau Lombok, Kepala Kantor pengawasan dan pelayanan Type Pabean Mataram, para Kadis Pemprov NTB, perwakilan Angkasa Pura I Lombok, perwakilan Kesbangpol NTB, perwakilan BPBD NTB dan para Kepala OPD Pemprov NTB serta undangan lainnya.
Danrem 162/WB dalam sambutannya mengatakan acara silaturrahmi dan rapat koordinasi ini sengaja dilakukan untuk mempererat dan meningkatkan hubungan slitarurahmi yang selama ini sudah terbangun dengan baik dalam rangka membangun persatuan dan kesatuan berdasarkan nilai-nilai Pancasila dan wawasan kebangsaan dalam menyiapkan wilayah pertahanan di daerah NTB.
Menurut Ahmad Rizal, hubungan yang harmonis dan sinergitas yang bagus antar aparat di NTB baik TNI, Polri maupun dengan Pemerintah Daerah akan dapat mendukung pembangunan dan kemajuan wilayah pertahanan khususnya di wilayah daratan Provinsi NTB.
“Mari kita jadikan wadah ini sebagai sarana untuk berinteraksi dan tukar informasi sekaligus untuk menyamakan misi dan visi dalam menyukseskan program pemerintah demi kemajuan masyarakat, bangsa dan negara,” ajaknya.
Selain itu, Jenderal Bintang Satu itu juga berharap melalui pertemuan tersebut dapat menghasilkan persepsi dan pemahaman yang sama sebagai solusi untuk membangun imunitas bangsa di tengah pandemi Covid-19.
Alumnus Akmil 1993 itu juga mengajak semua pihak untuk membantu Pemerintah dalam mencegah dan memutuskan rantai penyebaran Covid-19 salah duanya dengan menyukseskan vaksinasi nasional dan menyerukan penerapan protokol kesehatan Covid-19 kepada masyarakat menuju era new normal.
Usai memberikan sambutan, acara dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Kasiter Kasrem 162/WB Kolonel Inf Budi Rahmawan terkait dengan sinergitas TNI, Polri dan Pemda NTB, penanganan Covid-19, ketahanan pangan dan pemanfaatan fungsi lahan dengan konsep agro forestry dan Integrated Farming yang ramah lingkungan dan Gerakan Jaga Alam dan Air (Gejala).
Acara silaturahmi dan rapat koordinasi dengan Polri dan aparat Pemerintah Provinsi NTB diakhiri dengan diskusi tentang berbagai permasalahan bangsa. ts