Konsepnews.com – Tidak terlalu populer dikenal publik, namun kiprahnya sebagai pelatih, kerap punya andil di dunia modeling lewat anak didiknya. Tasha Hasibuan, adalah model senior yang meski belum begitu dikenal publik, namun ternyata namanya dikenal banyak oleh anak-anak dan remaja yang menimba ilmu darinya.
Tasha Hasibuan mengawali kariernya dengan mengikuti berbagai kompetisi modeling di kota Medan dan juga Jakarta. Lalu Tasha memutuskan untuk menjadi coach alias pelatih di bidang public speaking, modeling, presenter, dan acting.
Setelah berkecimpung sekian lama di berbagai macam acara Fashion Show dari kota kelahirannya hingga di Ibukota, Tasha Hasibuan akhirnya menjadi trainer, dari usia 19 tahun di berbagai kelas modeling yang ada di Medan dan Sumatera Utara, hingga Tasha Hasibuan pun membuka Natasha Place Personality & Modeling Class pada tahun 2013.
Sebelum memasuki proses mengajar, Tasha Hasibuan juga meniti ilmu di berbagai sekolah model di Medan dan Jakarta. Tak heran jika melalui ilmu yang dia miliki sedikitnya ada 3 selebriti di Jakarta yang berhasil meniti karier di dunia entertainment, wajah mereka kerap kali kita jumpai di stasiun televisi bermain film ataupun sinetron.
Ada pula yang aktif menjadi presenter salah satu program televisi swasta. Dua di antara para talent darinya menjadi Model Internasional yang menetap di Australia dan Barcelona, Spanyol.
“Ada beberapa murid saya yang sukses kariernya, ada yang sekarang jadi presenter di program televisi swasta, ada juga yang sekarang jadi model internasional,” jelas Tasha Hasibuan.
Dalam dunia pageant, Tasha Hasibuan juga ikut andil, seperti Sabrina, The Best catwalk Ms Tourism Indonesia 2018, lalu Frans, Mr Culture World Indonesia 2019 dan beauty pageant Internasional.
Pada tahun 2019, Tasha Hasibuan mencoba keberuntungannya kembali menjadi model di kota Bali untuk mendapatkan pengalaman sebagai model Internasional yang bekerja sama dengan designer dari Mancanegara, hal ini terbukti dari foto-fotonya yang menjadi model busana dari designer Asia dan Eropa.
Sedikitnya, 15 tempat busana di Bali memakai jasanya sebagai model dan 5 designer asal Eropa yang menjadikannya brand ambasador.
Tasha Hasibuan kembali membuka kelas di Medan dan Bali di awal 2022. Tekad dan niatnya membuka kelas tentunya karena keinginannya yang besar untuk membantu generasi muda mencapai “goals” mereka.
Kini, namanya tidak asing lagi sebagai model profesional dan pelatih yang berpengalaman dalam mendidik generasi muda selama lebih kurang 11 tahun.
Baginya, kesuksesan adalah mampu membentuk generasi muda menjadi sukses seperti yang mereka impikan. Namun, tetap mengedepankan pendidikan dan etika berprilaku. yz
Instagram: Tasha Hasibuan_Natashaplaceofficial
Youtube Channel: Tasha Hasibuan
Tiktok: Tasha Hasibuan