Maesyal Rasyid Paparkan Program Prioritas di Kampung Cicayur, Kampanyekan Pendidikan Gratis dan Layanan Kesehatan

by

KABUPATEN TANGERANG, KONSEPNEWS – Calon Bupati Tangerang nomor urut 2, Maesyal Rasyid, mengunjungi Kampung Cicayur Bubulak, Desa Curug Sangereng, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, pada Rabu (13/11/2024).

Kedatangan Maesyal, yang didampingi tim pemenangan dan relawan, disambut antusias oleh ratusan warga setempat. Dalam kesempatan tersebut, Maesyal memaparkan sejumlah program unggulan yang akan ia jalankan jika terpilih sebagai Bupati Tangerang, bersama Calon Wakil Bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah.

Maesyal Rasyid menegaskan, salah satu prioritas utama dalam program kerjanya adalah peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Tangerang. Menurutnya, meskipun sekolah negeri sudah banyak yang digratiskan, ia ingin menggratiskan biaya pendidikan di sekolah-sekolah swasta agar seluruh anak di Tangerang, khususnya di Selapajang, dapat menikmati pendidikan tanpa hambatan biaya.

“Sekolah negeri mah banyak yang digratiskan, tapi ini sekolah swasta kami (Maesyal-Intan) akan gratiskan juga guna mencetak generasi anak bangsa yang mumpuni. Anak-anak warga Selapajang harus sekolah, tidak ada lagi yang tidak sekolah,” ujar Maesyal dengan tegas di hadapan warga.

Selain pendidikan, Maesyal juga menyoroti pentingnya akses layanan kesehatan yang terjangkau. Ia mengajak warga untuk mendaftar BPJS Kesehatan sebagai langkah preventif agar mereka bisa mendapatkan layanan kesehatan secara gratis, terutama di Puskesmas.

“Yang belum punya BPJS segera mendaftarkan diri, biar kalau sakit nggak dipungut biaya lagi atau digratiskan,” kata Maesyal.

Tidak hanya itu, Maesyal juga berkomitmen untuk melanjutkan program pembangunan pondok pesantren yang telah dimulai oleh Bupati sebelumnya, Ahmed Zaki Iskandar. Ia menargetkan pembangunan fasilitas seperti sanitasi dan asrama bagi pondok pesantren yang ada di Kabupaten Tangerang.

“Nanti akan kita bangun lagi sanitasinya dan juga kita tambahkan, nanti kita buat asramanya,” ungkap Maesyal.

Selain pemaparan program, dalam acara tersebut juga dilaksanakan simulasi pencoblosan nomor urut 2 dalam Pilkada yang akan digelar pada 27 November 2024.

Warga tampak antusias mengikuti kegiatan ini sebagai bagian dari sosialisasi pentingnya pemilihan yang demokratis.

Dengan komitmen yang kuat terhadap pendidikan, kesehatan, dan pengembangan pesantren, Maesyal Rasyid berharap dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat Kabupaten Tangerang dan memastikan setiap warganya mendapatkan hak-hak dasar yang layak. san/*

No More Posts Available.

No more pages to load.