Permintaan Dekati Istana Ditolak, BEM SI Tertahan di Patung Kuda

by

Konsepnews.com, Jakarta – Mahasiswa yang tergabung dalam aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) menggelar demonstrasi di kawasan Jl Medan Merdeka, Jakarta, Jumat (16/10/2020).

Massa mahasiswa dari berbagai universitas se-Jabodetabek ini menyuarakan tunntutan agar pemerintah menerbitkan Perppu Omnibus Law.

“Kami menuntut agar presiden menerbitkan Perppu Omnibus Law,” ujar salah satu orator demo.

Dalam demo yang dikawal polisi dari Polres Jakarta Pusat tersebut, Remi Hastian selaku Koordinator Pusat BEM SI meminta massa aksi bisa merapat mendekati Istana.

“Saya mohon pak, massa diizinkan masuk di dekat barikade (depan Kemenhan),” pinta Remi yang menjabat sebagai ketua BEM UNJ.

Namun permohonan tersebut tak dikabulkan pihak kepolisian mengingat pengamanan yang sudah direncanakan di daerah Ring 1 tersebut.

“Maaf nggak bisa mas, cukup aksinya disini,”ujar salah satu perwakilan Polres Jakarta Pusat.

Mahasiswa membentuk lingkaran dalam aksi tersebut dan berlangsung tertib. Para perwakilan mahasiswa dari berbagai BEM universitas-universitas bergantian menyampaikan orasi.

Selain unsur Mahasiswa, nampak pula massa buruh yang datang kemudian, untuk menyampaikan aspirasinya yang diarahkan di dekat pintu gerbang Monas seberang Patung Kuda. rie

No More Posts Available.

No more pages to load.