Konsepnews.com, Maros – Komite Investigasi Negara (KIN) RI Daerah Sulawesi Selatan mendapatkan sertifikat akreditasi dari KPUD Kabupaten Maros untuk melakukan pemantauan pada pelaksanaan Pilkada 2020 di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.
Kepala Komite Investigasi Negara RI Daerah Sulawesi Selatan Yohan Tinungki mengatakan, pada Pilkada 2020 di Kabupaten Maros beberapa anggota KIN Kabupaten Maros terlibat dalam pemantauan dipimpin oleh Koordinator KIN Kabupaten Maros Aswandi Hijrah, SH, MH dibantu beberapa agen, di antaranya Suhardi dan Sardin.
Tahapan pelaksanaan kampanye, pemungutan suara, penghitungan suara, sampai dengan rekapitulasi hasil akhir akan menjadi prioritas pemantauan, termasuk jika terdapat money politics dan pelanggaran aturan Pilkada.
Komite Investigasi Negara berharap Pilkada 2020 di Kabupaten Maros akan berlangsung dengan baik dan jujur sehingga dapat mengeliminasi terjadinya hal-hal yang tidak diharapkan.
Komite Investigasi Negara akan bekerja bersama aparat hukum TNI dan Polri serta unsur aparat lainnya yang terlibat dalam pelaksanaan Pilkada 2020 di Kabupaten Maros ini.
Komite Investigasi Negara akan mengawal dan mengedepankan independensi dengan tetap berpegang pada motto KIN “Sunyi Senyap Sampai Tujuan”. yz