Adi Wijaya Akan Kembali Terjun Ke Dunia Politik

by

JAKARTA, KONSEPNEWS – Euphoria bacaleg makin terasa dimana KPU sudah membuka pendaftaran bacaleg yang berakhir pada hari minggu kemarin. Sejumlah kalangan pun ramai – ramai mendatangi KPU mulai dari rakyat biasa, pengusaha, penjabat hingga kalangan artis.

Seperti diketahui beberapa kalangan artis pun tidak sedikit yang menduduki posisi legislatif seperti Eko Patrio, Krisdayanti dan lain – lain. Namun tidak sedikit juga yang masih tetap berjuang untuk menjadi anggota Dewan / Legislatif hingga saat ini.

Adalah aktor Adi Wijaya pemilik nama asli Hari Adikusuma, S.E. ini pun juga pernah berjuang menjadi anggota Dewan/legislatif DPR RI di dapil Jateng IV yaitu Kabupaten Sragen, Kabupaten Karanganyar dan Kabupaten Wonogiri dari partai PAN (Partai Amanat Nasional) pada tahun 2019.

Awal karier Adi demikian panggilan akrabnya dimulai dari model Cover Boy Aneka 1995 bareng Primus, di Raka Rika Aneka 1995 bareng Joe Richard serta Foto Action Malibu 62 bareng Della Puspita 1996.

Tidak hanya berkiprah di dunia model, Adi pun sempat bermain di beberapa sinetron, MC / Host di berbagai acara musik, Event Organizer dan Mayor Label. Saat pandemi melanda dunia khususnya Indonesia beberapa tahun lalu Adi terjun ke dunia ekspedisi yang sedang coba di kembangkannya.

Apakah Adi Wijaya mau maju lagi dalam pertarungan merebut kursi Legislatif seperti rekannya yang lain ?.

“Insha Allah berjuang kembali bersama PAN (Partai Amanat Nasional)”, jawab Adi yang tak jarang sebagian temen sekolah, patner bisnis ataupun khalayak umum yang lebih suka memanggil dengan Hari. nl

No More Posts Available.

No more pages to load.