Mantan Pengacara Bharada E Gelar Konser Musik Bertajuk, Deolipa Project Nyanyian Penyatu Negeri

by

Jakarta,Konsepnews.com – Mantan pengacara Bharada E, Deolipa Yumara menggelar Konser bertajuk Deolipa Project ‘Nyanyian Penyatu Negeri’ di salah satu Hotel di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (22/8).

Dalam keterangan persnya, Deolipa mengaku kegiatan ini bukan hanya iseng-iseng semata. Namun ia memang sudah lama merencanakan acara tersebut.

“Nggak ada yang iseng-iseng, rencana saya udah lama tapi tertahan Covid-19, terus ada persoalan hukum yang saya baru paham kemarin ini,” kata Deolipa kepada wartawan di Ballroom Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (22/08/2022).

Deolipa tak memungkiri, ketika ia dilibatkan dalam kasus Irjen Ferdy Sambo dirinya fokus pada kasus tersebut.

Kini setelah dirinya tak lagi sebagai kuasa hukum Bharada E, Deolipa langsung menjalankan rencananya yang sudah disiapkan sejak tahun 2021 yang lalu.

“Nah terus ada kejadian Sambo ini jadinya saya fokus di sana dulu, kita enggak tahu kejadian itu akan panjang,” ujarnya.

“Agenda konser ini udah diagendakan tahun 2021 lalu, tapi tepat setelah 17 Agustus ini kita baru gelar karena baru sempet,” tutur Deolipa.

Sekadar informasi, saat berada diatas panggung, Deolipa Yumara menyanyikan sekitar sembilan lagu, beberapa lagu yang pernah dirilisnya.

Deolipa membuka konsernya dengan menyanyikan lagu Tak Bisa Kembali dan Mencari Kekasih. Ia juga membawakan lagu Ibu Pertiwi di momen tersebut.

“Jadi kita nggak setiba-tiba itu ya, (memang) ada kejadian, jadi ya kita lanjutkan aja persiapan konser, jadilah 22 Agustus ini kita adakan konser Deolipa Project,” ungkapnya.

“Tentunya hanya lagu-lagu yang ada saja yang kita nyanyikan, lagu-lagu baru masih kita simpan ,” kata Deolipa.

Deolipa sempat bergurau alasan dirinya seorang pengacara menjadi penyanyi dan psikolog.

“Kita ini kadang-kadang pengacara jadi penyanyi, kadang-kadang penyanyi jadi pengacara , kadang jadi psikolog, kadang jadi penipu, kadang jadi tukang hutang, bebas,” candanya.

“Kita adalah pengacaranya penyayi, penyanyinya pengacara, jelas yah. Namanya juga seniman kan, kita gabungkan karakter kerjaan jadi satu ,” kata Deolipa.

Sebelumnya, Deolipa pernah sesumbar ingin menjadi penyanyi usai kuasanya dicabut oleh Bharada E.

“Karena pada tanggal 10 ada surat pemecatan dari negara, maka saya berubah, nggak jadi pengacara lagi, sementara, saya jadi penyanyi aja deh, jadi seniman,” kata Deolipa Yumara beberapa waktu lalu.

Kini, keinginannya untuk bernyanyi terwujud dengan membuat konser bertajuk ‘Konser Deolipa Project Nyanyian Penyatu Negeri’. Red/Zan

No More Posts Available.

No more pages to load.